Item magic MLBB paling OP memang silih berganti. Tapi setelah patch update terbaru Mobile Legends pada (13/2), rasanya build item hero-hero magic, akan berubah.
Salah satu item yang mendapatkan perubahan adalah Wishing Lantern. Salah satu item magic terbaru ini sebenarnya sudah kerap dipakai di scene kompetitif maupun ranked level tinggi.

Namun, Wishing Lantern diyakini bisa menjadi penambah damage di mid dan late game ketika item magic core lainnya sudah jadi.
Efek damage kupu-kupu dari item ini memang menyebalkan. Tapi sekarang, jangan kaget jika Wishing Lantern akan menjadi prioritas item para mid laner.
Item magic MLBB paling OP adalah Wishing Lantern, setidaknya itu ungkap dari Teemolamon, konten kreator yang juga mantan pelatih Timnas MLBB Wanita Indonesia.

Pada konten Tiktoknya, Teemolamon memastikan bahwa Wishing Lantern menjadi salah satu item magic MLBB paling OP pasca patch.
Item magic MLBB paling OP
Item magic MLBB paling OP menjadi Wishing Lantern bukan tanpa alasan. Memang ada penurunan terkait satu hal.
Kini Persentase damage based kepada target HP menurun dari 10 persen menjadi 8 persen.

Tapi pada akhirnya ini tak akan jadi terlalu berpengaruh karena efek baru yang dimiliki. Yakni efek Butterfly Goddess akan minimal 50 magic damage sebelum lawan memakai item anti magic damage.
Itu pun harusnya bisa semakin besar seiring build item keseluruhan dari sang hero. Magic Lantern menjadi item poke damage yang sangat mengerikan.
“Ini Wishing Lantern gila banget sih, are you serious? Wishing Lantern dikasih 50 magic damage per kupu-kupu-nya, itu terlalu bagus. Kalau duli bikin item ini di item ketiga atau keempat, sekarang bisa dipertama. Wishing Lantern OP, meta poke OP. Wishing Lantern item pertama guys, terlalu bagus,” kata Teemola.
Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.
BACA JUGA: 3 hero counter Hanzo MLBB terbaik – Buat inangnya gelisah