Gaza - Sudah lebih dari 404 warga Palestina tewas akibat serangan udara terbaru Israel ke Jalur Gaza. Sejumlah korban dilarikan ke RS Indonesia di Gaza.
Foto Health
RS Indonesia di Gaza Penuh Korban Serangan Israel
Kamis, 20 Mar 2025 18:38 WIB
Seorang anak Palestina yang menjadi korban serangan Israel terbaring di kasur Rumah Sakit Indonesia di Jalur Gaza, 19 Maret 2025.
Sudah lebih dari 404 warga Palestina tewas akibat serangan udara Israel ke Jalur Gaza pada Selasa (18/3) yang melanggar kesepakatan gencatan senjata.
Selain itu 562 orang lainnya juga terluka sakibat serangan terbesar Israel sejak gencatan senjata dengan Hamas berlaku pada 19 Januari lalu.
Sebagian dari korban tewas dan luka-luka adalah anak-anak.